Menjaga Kesehatan Kerongkongan Kita

Kerongkongan adalah saluran pencernaan yang paling penting dalam proses kita menelan makanan, ya tentu, jika tidak ada kerongkongan bagaimana kita bisa menyalurkan makanan itu. Hmm...Suatu pernyataan yang konyol. Teman-teman pasti pernah mengalami sakit ketika menelan makanan, dan tentu itu sangat tidak nyaman, apapun yang kita makan tidak ada yang enak, seperti menelan duri.
Saya akan berbagi cara bagaimana menjaga kesehatan kerongkongan kita, ini berdasarkan pengalaman saya, karena saya termasuk orang yang sering mengalami hal itu. Baiklah ini beberapa cara agar kesehatan kerongkongan dapat terjaga.


1. Seringlah mengkonsumsi buah-buahan segar bervitamin C, seperti buah jeruk, melon, dan lainnya.
2. Biasakan minum 8 gelas dalam satu hari, itu diluar minum setelah makan pada umumnya.
3. Jangan biasakan minum air es ketika bangun tidur atau tengah malam hari.
4. Biasakan minum air hangat jika cuaca dingin atau hujan.
5. Jangan biasakan makan-makanan pedas dan hangat ditambah minum air es sekaligus.
6. Perbanyak konsumsi sayur-sayuran segar.
7. Jika sudah ada gejala-gejala sakit kerongkongan, hentikan minum air es dan minum lah air hangat setiap mau minum, dan minumlah obat sakit tenggorakan.
8. Berdoa kepada Allah agar selalu diberi kesehatan. :-)

Selamat mencoba, semoga bermanfaat. :-)

1 comment:

  1. Terimakasih banyak atas informasinya..!
    salam sukses...

    ReplyDelete